Upacara Peringatan HUT TNI Ke 76 Secara Virtual di Mako Lanal Pulau Rote
ROTETV.COM, ROTE : Pangkalan TNI Angkatan Laut Pulau Rote Melaksanakan Upacara Hari Ulang Tahun TNI ke 76 di mako Lanal Pulau Rote, Selasa 5 oktober 2021, Upacara ini dilaksanakan secara virtual, dari istana Negara, dengan inspektur upacara Presiden Republik Indonesia Insinyur Haji Joko Widodo, dan di ikuti oleh forkopimda Kabupaten Rote Ndao.
Dalam sambutannya Presiden RI Ir. H. Joko Widodo mengucapakan selamat Hari Ulang Tahun kepada segenap prajurit TNI dan memberikan penghargaan yang setinggi-tinginya kepada jajaran TNI yang selalu menjadi penjaga utama kedaulatan bangsa dan negara, menjaga keutuhan wilayah NKRI berdasarkan Pancasila dan Undamg Undang Dasar 1945 serta melindungi bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dari segala ancaman dan gangguan.
Keberhasilan kita dalam memerangi Covid 19 saat ini, tidak terlepas dari peran besar dari TNI yang selalu menunjukkan profesionalisme dalam setiap penugasan, kemampuan perorangan dan kemampuan satuan, pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi termasuk alutsista, telah digunakan dan dikerahkan dalam menunaikan setiap tugas yang diberikan.
Sementara itu Danlanal Pulau Rote Letkol Laut (P) Mohamad Noordin Mutaqien mengatakan, Dalam Hari Ulang Tahun TNI ke 76 pencapaian serbuan vaksinasi untuk membantu pemerintah dalam mencegah penularan virus covid 19 sampai saat ini sudah mencapai 200 vial atau 2000 dosis vaksin dengan sasarannya masyarakat pesisir. (RO-01)